Tema 7 Subtema 3 Kegiatan 2

https://www.asepramdani.my.id/2021/03/tema-7-subtema-3-kegiatan-2.html
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Semangat pagi... Semoga Ananda senantiasa ada dalam Rahmat dan lindungan Allah SWT. Kegiatan Belajar di Rumah hari ini Rabu, 3 Maret 2021
Mata Pelajaran BAHASA INDONESIA
Tujuan Pembelajaran : Melalui penugasan, siswa dapat menyusun konsep isi pidato dengan baik.
Materi Pokok: Unsur-Unsur Pidato.
Sebelum belajar isilah daftar hadir di bawah ini!
Jangan lupa berdo'a sebelum belajar dan melakukan pembiasaan Gerakan 5M yaitu:
- Memakai Masker
- Mencuci Tangan
- Menjaga Jarak
- Menjauhi Kerumunan
- Mengurangi Mobilitas menuju masyarakat sejahtera
- APERSEPSI
Pandemi COVID-19 masih terus membayangi kita ya, teman-teman.Tetap berada di rumah dan tidak bepergian kalau tidak terlalu penting adalah pilihan yang paling aman untuk kita semua dengan tetap memerhatikan protokol kesehatan pencegahan penularan COVID-19. Selain melaksanakan kegiatan belajar di rumah, teman-teman dapat melakukan kegiatan lain yang bermanfaat, seperti membaca buku pelajaran, membaca buku cerita ataupun menonton tayangan televisi. Pernahkah teman-teman melihat orang yang sedang berbicara atau berpidato di depan umum? Apakah teman-teman pernah berpidato di depan umum?
Mari kita ingat Kembali tentang pengertian pidato! Menurut KBBI, Pidato adalah pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditujukan kepada orang banyak atau wacana yang disiapkan untuk diucapkan di depan khalayak. Untuk mengetahui menyusun konsep isi pidato dengan baik, mari kita baca teks berikut ini!
- MATERI
Silahkan bacalah teks Pidato berikut!
Sejahtera Bersama Koperasi
Secara sukarela, sebagian besar guru dan karyawan di SD Palapa menjadi anggota koperasi karyawan. Koperasi ini didirikan sejak lima tahun yang lalu. Terasa benar oleh mereka manfaat menjadi anggota koperasi ini. Sebagian guru dan karyawan yang memiliki usaha kecil, dapat bekerja sama dengan unit usaha koperasi untuk mengembangkan usaha mereka. Sebagian lagi merasakan manfaat dari unit simpan pinjam.
Pada akhir tahun diadakan rapat anggota koperasi. Seluruh guru dan pegawai SD Palapa hadir. Pada rapat ini, Pak Badru selaku Ketua Koperasi periode 2012 sampai 2014 akan memaparkan pencapaian selama setahun, sekaligus membuka penerimaan anggota baru.
"Keuntungan pribadi tidak diutamakan. Justru melalui koperasi, kita mengasah kepedulian terhadap kebutuhan anggota lain. Sudah lima tahun berjalan, semua keputusan kita tetapkan bersama secara musyawarah. Begitu pun dengan keuntungan koperasi di tahun ini. Apakah akan dibagikan kepada anggota atau akan dimasukkan kembali sebagai penambah modal, akan kita diskusikan dalam rapat besar hari ini."
“Bapak dan Ibu, rapat besar koperasi tidak hanya untuk anggota, namun terbuka untuk semua. Justru saya ingin semua keluarga besar SD Palapa menyaksikan proses musyawarah ini. Saya ingin semua menyaksikan, bahwa banyak hal yang dapat dipelajari melalui koperasi karyawan. Saya ingin semua merasakan bahwa kesejahteraan bersama dapat diwujudkan melalui kepedulian, kekeluargaan, serta kebersamaan.”
“Bapak dan Ibu, saya tentu berharap anggota koperasi terus bertambah. Semoga saja, suatu saat nanti keluarga besar SD Palapa lengkap ada di dalamnya. Tak perlu risau memperhitungkan keuntungan pribadi, tetapi, ayo kita berusaha mewujudkan kesejahteraan bersama melalui koperasi.”
Suasana hening sejenak, sebelum gemuruh tepuk tangan menyambut pidato Pak Badru. Di dalam hati, semua mengangguk setuju. Kesejahteraan bersama merupakan tanggung jawab semua.
- EVALUASI
- BERLATIH
Nah sekarang, coba teman-teman buat teks pidato buatan sendiri dengan tema Persiapan Menjelang Kelulusan SD pribadi dengan memerhatikan urutan pidato dan menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif, lalu rekam dan kirimkan hasilnya kepada gurumu!
- KESIMPULAN
Menurut KBBI, Pidato adalah pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditujukan kepada orang banyak atau wacana yang disiapkan untuk diucapkan di depan khalayak.
Selain ada pembicara yang menyampaikan pidato dan pendengar, ada juga tempat berlangsungnya pidato dan suasana ketika pidato disampaikan.
Teks pidato harus memuat hal-hal pokok berikut.
1. Salam pembuka Berisi kalimat sapaan
selamat pagi, selamat siang, selamat malam, dan lain-lain)
2. Pendahuluan
Memaparkan topik permasalahan yang akan dibahas.
3. lnti
Berisi pembahasan topik secara lengkap. Kalimat ajakan atau bujukan digunakan untuk mengajak
pendengar melakukan kegiatan yang diharapkan.
4. Penutup Penyampaian rangkuman atau intisari topik yang telah disampaikan.
Salam penutup Berisi kalimat salam penutup seperti “terima kasih”.